Cara Mengubah Alamat URL Halaman Fanspage Facebook

Fanspage telah banyak di gunakan oleh pengguna facebook. Fanspage memiliki alamat Url default saat pertama kali di buat. Namun, kita dapat menggantinya menjadi url khusus untuk halaman fanspage tersebut. Nah, pada kesempatan kali ini saya ingin membagikan tutorialnya.

Kita tahu sendiri pengguna facebook telah sangat banyak. Dan akan terus bertambah seiring waktunya. Tentunya fanspage juga terus berkembang dengan pesat seiring berkembangnya pengguna facebook. Karena itu, kita harus memberikan alamat url khusus yang masih tersedia sebelum diambil untuk fanspage lain.

Url halaman fanspage facebook dapat kita atur menjadi url yang khusus. Namun masalahnya, kita harus memberikan halaman baru. Maksudnya kita tidak dapat memakai alamat url khusus yang telah di pakai oleh fanspage lain. Jadi, sebelum url tersebut dipakai, anda harus cepat menggantinya untuk fanspage anda.

Sebenarnya fungsi dari url khusus ini adalah agar para penggemar fanspage dapat dengan cepat mengunjungi sebuah fanspage yang dia gemari. Namun, kebanyakan orang beranggapan bahwa menggantinya dengan url khusus agar dapat terciptanya kesan profesional. Ada benarnya juga, tapi url khusus bukan di tujukan untuk itu.

Baiklah, langsung saja tanpa berbasa-basi lagi mari kita mulai tutorial kita kali ini yang sedang membahas tentang bagaimana Cara Mengubah Url Fanspage.

CARA MENGUBAH URL FANSPAGE

Silahkan anda simak beberapa langkah dari saya di bawah ini. Beberapa langkah ini mungkin bisa membantu anda agar anda dapat mengganti alamat url fanspage facebook anda.
  • Pertama-tama, silahkan anda login pada akun Facebook anda dengan mengunjungi situs resminya yaitu www.facebook.com 
  • Kemudian, masuklah ke halaman fanspage anda.
  • Lalu masuk ke menu Tentang.
  • Kemudian anda akan melihat bagian UMUM. Disana ada pengaturan Nama Pengguna. Klik Sunting yang ada pada sampingnya.
  • Muncul sebuah kotak dialog. Masukkan Url yang anda inginkan pada kolom yang ada di kotak dialog tersebut.

Contoh :
Jika anda memasukkan @BlogHengky maka Url halaman fanspage anda akan menjadi https://www.facebook.com/BlogHengky
  • Kemudian klik Buat Nama Pengguna.
Baiklah, mungkin cukup sampai di sini. Demikian artikel tutorial saya kali ini yang sedang membahas tentang bagaimana Cara Mengubah URL Fanspage Facebook. Semoga dapat bermanfaat dan dapat berguna untuk anda sekalian. Apabila anda memiliki pertanyaan ataupun sebuah komentar silahkan anda berkomentar melalui form yang di sediakan di bawah.
MAN BEHIND THE BLOG

Belum ada tanggapan untuk "Cara Mengubah Alamat URL Halaman Fanspage Facebook"

Post a Comment

Terima kasih karena Anda telah membaca Artikel diatas dan mengunjungi Blog ini.

Silahkan anda berkomentar apabila Anda memiliki pertanyaan ataupun komentar. Tapi, sebelum itu ada beberapa syarat yang harus Anda penuhi dalam berkomentar.

Yaitu :
- Harap berkomentar dengan sopan.
- Jangan SPAM disini. Karena form ini dibuat untuk berkomentar, bukan SPAM.
- Jangan menyertakan SARA pada komentar Anda.
- Saya akan menjawab komentar Anda sebisa mungkin dan secepat mungkin